Buku ini akan memberi ide-ide segar dalam membuat kartu yang berbeda dari yang sudah pernah kita buat sebelumnya. Kita bisa membuat kreasi kartu pop-up tiga dimensi sesuai dengan tema kartunya. Mulai dari kartu kereta kuda, bunga mawar, pohon natal,ucapan pernikahan, hari pertama sekolah, selamat ulang tahun dan beberapa bentuk kartu ucapan Pop-Up lain yang yang tentunya menarik untuk di coba. (Portal CBN, http://cybershopping.cbn.net.id/cbprtl/cybershopping/detail.aspx?x=Book+Review&y=cybershopping|0|0|3|615 )

Ingin memberikan ucapan yang tidak terlupakan sampai kapanpun? Caranya seperti apa ya? Voila! Buku Kreasi Kartu Pop Up dapat menginspirasi Anda! Kartu Pop-Up ini muncul dalam 3 dimensi. Parents dan Kids dapat membuat kartu yang dapat disentuh, bukan sekadar dilihat saja. Di tangan Marion Dawidowski, kertas, karton, berubah menjadi kriya yang luar biasa. (Mom&Kiddie 24 Februari-8 Maret 2012 hlm 20)

Buku ini dilengkapi dengan petunjuk praktis dan mudah dipahami, mulai dari pemakaian bahan kertas dan aksesori yang dibutuhkan, hingga langkah-langkah pembuatan kartu. Kreasi kartu pop up buatan sendiri tentu akan terasa lebih spesial untuk diberikan kepada orang-orang terdekat. Selamat berkreasi. (Mother & Baby April 2012 hlm 116)

Kartu Pop-Up adalah kartu yang ketika dibuka, muncul hiasan tiga dimensi. Di daslam buku ini, kita akan dapatkan kreasi kartu Pop-Up untuk segala usia. Petunjuk pembuatannya tertera lengkap. Mulai dari bahan-bahan kertas dan aksesoris yang dibutuhkan hingga langkah-langkah pembuatan kartu. Kartu ucapan ulang tahun, kartu ucapan hari raya, hingga kartu ucapan terima kasih, semua ada disini.(Mombi SD. Vol.85 2012 hlm.38)